Terimakasih dan Selamat untuk Camat Songgom

Songgom (songgom.brebeskab.go.id) – Hari ini Senin 28 Juni 2021 telah dilaksanakan Pelepasan Camat Songgom yaitu bapak Drs. Nur Ari Haris Yuswanto, M.Si yang berpindah tugas sebagai Inspektur Daerah Kabupaten Brebes. Acara pelepasan dilangsungkan di Aula Kantor Kecamatan Songgom.

Camat Songgom telah resmi dilantik oleh Bupati Brebes sebagai Inspektur Daerah Kabupaten Brebes pada Jum’at 25 Juni 2021 kemarin.

Acara pelepasan dihadiri oleh Danramil, Kapolsek, Kepala Instansi/UPT Se- Kecamatan Songgom, Kepala Desa dan Ketua TP. PKK Desa Se- Kecamatan Songgom, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama serta tamu undangan lainnya.

Di sela-sela sambutan terakhirnya sebagai Camat Songgom, beliau menyampaikan rasa terimakasihnya atas dukungan, bantuan dan kerjasamanya selama bertugas di Kecamatan Songgom. Beliau juga memberikan semangat kepada semuanya untuk membangun bersama-sama Kecamatan Songgom.

Di akhir sambutannya, bapak Drs. Nur Ari Haris Yuswanto, M.Si meminta permohonan maaf serta pamit atasnama pribadi dan keluarga kepada semuanya apabila ada khilaf dalam tugasnya selama ini.

Untuk keberlangsungan pemerintahan di Kecamatan Songgom, Bupati Brebes menetapkan Sekretaris Kecamatan, bapak Wartoid, S.IP., M.Si sebagai Pelaksana Tugas (Plt.) Camat Songgom sampai ada Camat definitif sebagai pengganti.

Kami seluruh Karyawan-karyawati Kantor Kecamatan Songgom mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya, semoga menjadi sosok tauladan untuk kami, diberikan keberkahan, kesehatan dan semoga amanah untuk jabatannya sebagai Inspektur Daerah Kabupaten Brebes.

#GuyubRukunSonggomIstimewa

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Tinggalkan Komentar

Post Terkait

Mini Lokakarya Lintas Sektor Bidang Kesehatan

Camat Songgom hadiri kegiatan Mini Lokakarya Lintas Sektor Bidang Kesehatan yang bertempat di Aula Kantor Kecamatan Songgom. Jum’at (28/2/2025) Kegiatan ini merupakan pertemuan lintas sektor

Pisah Sambut Sekcam Songgom

Songgom – (songgom.brebeskab.go.id) – Pada hari Kamis, 3 November 2022 telah diadakan acara pisah sambut Sekretaris Kecamatan Songgom yang bertempat di Aula Kantor Kecamatan Songgom.