Forkompinca Songgom Kerja Bareng Banser, Kokam dan Pemuda Pancasila

Songgom (songgom.brebeskab.go.id) – Operasi Yustisi penegakan disiplin Protokol Kesehatan di wilayah Kecamatan Songgom dilaksanakan pada Rabu (21/10).

Operasi Yustisi kali ini berbeda dengan yang sebelumnya, karena Forkompinca Songgom bekerjasama dengan Banser, Kokam, dan Pemuda Pancasila.

Kegiatan ini dimulai dengan Apel Gabungan yang bertempat di Kantor Kecamatan Songgom sekaligus pengarahan kegiatan operasi yustisi dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan oleh Forkompinca Songgom.

Hal ini merupakan wujud sinergi dan kerja bareng dari forkompinca songgom dengan organisasi kemasyarakatan yang ada di wilayah kecamatan songgom.

Kegiatan Operasi Yustisi hari ini sasaranya pengguna jalan dan masyarakat yang menjalankan aktivitasnya di sekitar pasar desa jatirokeh.

Disaat kegiatan berlangsung, masih banyak ditemukan warga yang belum sadar penggunaan masker disaat aktivitas diluar rumah, kebanyakan warga masih menyepelekan penggunaan masker tersebut. Namun jajaran forkompinca songgom dan organisasi kemasyarakatan yang ikut terlibat tidak bosan-bosannya untuk mengingatkan para warga yang tidak memakai masker guna mencegah penularan Covid-19 yang masih belum berakhir sampai sekarang ini.

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram

Tinggalkan Komentar

Post Terkait

Mini Lokakarya Lintas Sektor Bidang Kesehatan

Camat Songgom hadiri kegiatan Mini Lokakarya Lintas Sektor Bidang Kesehatan yang bertempat di Aula Kantor Kecamatan Songgom. Jum’at (28/2/2025) Kegiatan ini merupakan pertemuan lintas sektor

Pisah Sambut Sekcam Songgom

Songgom – (songgom.brebeskab.go.id) – Pada hari Kamis, 3 November 2022 telah diadakan acara pisah sambut Sekretaris Kecamatan Songgom yang bertempat di Aula Kantor Kecamatan Songgom.